Cara Membuat Kandang Kelinci Sederhana dan Mudah

Kelinci adalah jenis hewan lucu yang hidup berkoloni maupun hidup secara individu. kelinci juga termasuk jenis binatang yang dahulunya juga hidup di daratan Eropa dan Afrika. Untuk sekarang ini, sudah banyak sekali yang membudidayakan binatang yang lucu ini. Sebab selain bentuk hewan ini lucu, daging nya pun juga enak. Hewan yang bertubuh unik dan menggemaskan ini bisa kita temui di belahan bumi mana saja. Jika seseorang ingin memelihara kelinci, tentu saja memerlukan kandang untuk dijadikan sebagai tempat tinggal kelinci. Cara membuat kandang kelinci sederhana bisa anda terapkan, dengan terlebih dahulu memperhatikan berbagai hal, diantaranya model/desain kandang yang nyaman untuk kelinci.

 

Cara Membuat Kandang Kelinci Sederhana

Memang, salah satu faktor penting dalam memelihara atau beternak kelinci yaitu harus dengan menyiapkan kandang terlebih dahulu untuk dijadikan tempat berlindung kelinci dari panas dan hujan. Sedangkan beberapa faktor penting yang harus diketahui dalam pembuatan kandang kelinci yaitu menetukan lokasi yang cocok,ukuran kandang dan juga memperhatikan ukuran kelinci , lantai kandang serta tempat pakan minum. Perhatikan juga kotak sangkar dan juga tempat melahirkannya indukan kelinci yang anda pelihara.

Daftar isi

Cara Membuat Kandang Kelinci Sederhana

Kandang kelinci yang sederhana biasanya akan dibuat menjadi dua bagian, diantaranya yaitu;

Kandang Untuk Tempat Istirahat

Kandang kelinci yang akan dijadikan sebagai tempat istirahat dapat anda buat kotak seperti halnya kubus dengan satu pintu. Cara membuat kandang kelinci sederhana inii bisa anda unakan ukuran seperti, panjang 50 cm, lebar 60 cm, tinggi 40 cm, atau bisa anda buat sesuai dengan tubuh kelinci yang anda pelihara. Bahan di dalam pembuatan kandang tempat istirahat anda dapat memakai kayu, bambu, kardus, maupun bahan lain sesuai dengan selera anda, akan tetapi kandang harus nyaman untuk kelinci anda.

Kandang Umbaran

Biasanya, dalam memelihara kelinci, kandang yang dijadikan sebagai tempat istirahat akan diletakkan di dalam kandang yang ukurannya besar atau umbaran. Model kandang umbaran ini akan dijadikan sebagai tempat bermain, makan dan juga minum kelinci. Ukuran kandang umbaran antara lain yaitu dengan panjang 150 cm, lebar 60 cm, tinggi 70 cm. Anda dapat menyesuaikannya dengan lokasi maupun dengan selera anda. Kemudian untuk bahan bakunya, anda bisa menggunakan kayu reng, bambu, besi, kawat, kawat galvanis, maupun dengan menggunakan kawat strimin, semuanya bisa disesuaikan.

Model kandang Tingkat

Anda bisa membuat kandang kelinci dengan berjajar maupun bertingkat. Hal ini bertujuan untuk menghemat lokasi maupun tempat. Selain itu juga untuk memudahkan dalam pengawasan apabila anda memelihara kelinci yang jumlahnya banyak. Untuk kandang model bertingkat yang perlu anda perhatikan adalah sekatan bagian atas, yang mana pada bagian bawah harus dibuat miring dengan memakai bahan seng. Tujuannya agar kotorannya tidak jatuh ke kandang yang berada di bawahnya. Jika tidak anda bisa membuat tempat khusus untuk penampungan kotoran.

Kandang Luar Ruangan

Cara membuat kandang kelinci sederhana bisa anda lakukan dengan membuat model kandang untuk luar ruangan. Apabila anda ingin membuat kandang kelinci d iluar ruangan, maka yang perlu anda perhatikan yaitu pada bagian atap kandangnya. Sehingga, untuk bagian atapnya anda dapat memanfaatkan bahan yang bisa untuk menyerap panas. Anda juga bisa meletakkan kandang di tempat yang teduh dan jauh dari sinar matahari langsung. Tujuannya supaya kelinci tersebut tidak kepanasan terkena matahari terik. Sebab kelinci juga tidak akan tahan dengan cuaca yang terlalu panas.